Friday, April 5, 2013

Kasih Orang Tua Sepanjang Masa

Ada yang pernah ntn serial Locked Up Abroad?

Singkatnya, serial ini tentang dokumenter pengakuan- pengakuan orang yang pernah dipenjara di luar negeri karena menyelundupkan narkoba. Modusnya, seorang ini ditawarin liburan gratis dan uang dalam jumlah besar tapi kemudian dissuruh nganter narkoba balik ke negara asalnya. Tapi dalam perjalanan pulang itu, mereka tertangkap ama polisi bandara dan dipenjara untuk waktu yang tidak sebentar.

Banyakan yang terjerat adalah anak muda, yang memang membutuhkan uang. Cara menyelundupkannya pun udah canggih. Narkoba itu ditempelin ke anggota badan dan ditutupin baju. Kebanyakan gagal karena tampang mereka yang gugup dan dicurigai polisi.

Dokumenter ini berisi pengakuan orangnya langsung dan orang tersebut masih bisa menceritakan dengan detil apa yang mereka sebut dengan "worst experience" ataupun "hell."

Namun ada satu yang membuat gw terharu...

Setiap kali orang tersebut masuk penjara dan mendapat kesempatan menelpon, mereka pasti menelpon orang tuanya.

Dalam pikiran mereka, orang tuanya akan marah- marah kepada mereka. Mengutuk- ngutuki mereka karena melakukan tindak pidana.

Tapi yang mereka dapat adalah:

"we'll get you out of there immediately"

Sesimpel itu responnya, harapan yang orang itu terima sangatlah priceless.

Dari semua yang gw tonton, semua jawabannya seperti itu.

Orang tua, ga peduli berapapun besar biayanya, ga peduli seberapa jauh anaknya, ga peduli seberapa besar kesalahan anaknya, tetap mengasihi anaknya tanpa pamrih. Mereka akan terus berkorban untuk anaknya, untuk bisa bersama lagi anaknya, untuk menghilangkan penderitaan dari anaknya.

Mulailah bersyukur atas orang tuamu :)


No comments: